Sunday, 23 August 2015
ICW ; PNS Paling Banyak Melakukan Korupsi.
Jakarta, Profesi Pegawai Negeri Sipil ( PNS ) adalah yang paling banyak melakukan korupsi. Hal tersebut hasil riset yang dilakukan dari Badan Pekerja Indonesia Corruption Watch ( ICW ).
Dan paling banyak dari pemerintah kota, kabupaten, dan provinsi. Sejak pada tahun 2012 lalu memang PNS merupakan aktor paling banyak melakukan korupsi.
Hal itu diungkapkan oleh Aradilla. Dan menurut penelitian tersebut ICW Adilla Caesar, banyaknya PNS yang didakwa korupsi adalah sebanyak 104 dari total 230 orang pada semester pertama tahun 2015 di Indonesia.
Dikatakan pula oleh Aradilla bahwa PNS yang korupsi terbanyak melakukan di sektor pengadaan barang dan jasa. Program ini setiap saat dan modusnya kovensional itu paling gampang dikorupsi.
Sementara itu Koordinator Divisi Hukum dan Monitroing Peradilan Emerson Yuntho mengatakan, fenomena ini bukan hal yang jarang terjadi. Belakangan, kecenderungan korupsi dilakukan oleh pejabat daerah sehingga terdesentralisasi.
Didaerah yang minim sumber daya alam, kecenderungan korupsi adalah dari dana Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah ( APBD).
Emerson menegaskan, PNS memiliki kewajiban mengelola anggaran agar penyerapannya maksimal. Dengan tuntutan pelayanan publik, proyek pengadaan barang dan jasa pun dilakukan. Namun, proyek tersebut justru menjadi ladang basah bagi pejabat yang korupsi.
Selain PNS, profesi lain yang juga tercatat melakukan tindak pidana korupsi adalah swasta atau pengusaha, anggauta legislatif, dan penegak hukum.
Sementara itu, dalam riset pola korupsi lainnya, korupsi juga cenderung terjadi di daerah yang kaya sumber daya alam. Modusnya, melalui suap perizinan seperti izin usaha pertambangan, izin alih fungsi hutan, perkebunan, dan lainnya.****
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment