Thursday, 19 December 2013
PENJAHAT JALANAN MULAI BERAKSI LAGI MEMAKAI SENJATA TAJAM
Semarang,
Penjahat jalanan mulai marak lagi di jalanan Kota Semarang kian menyeramkan. Teror kilatan senjata tajam para pelaku kejahatan seolah tak berkesudahan. Kali ini dua begal jalanan bersenjata tajam beraksi di Jalan Imam Bonjol, tak jauh dari Stasiun Kereta Api Poncol, Semarang Tengah, belum lama ini pagi hari.
Jadi korban adalah Firmansyah( 25), warga Adikarto, Adimulyo, Kebumen. Saat kejadian tersebut sedang mengendarai sepeda motor Yamaha Mio dengan nomor polisi AA 5722 JW seorang diri. Lagi asyik berkendara santai secara tiba-tiba dipepet dua pelaku dari arah kanan dengan nomor polisi H 2644 S.
Pelaku pun dengan mudah memereteli sejumlah barang berharga milik korban. Diantaranya handphone, serta dompet berisi uang senilai Rp 400 ribu. Dan juga pelakunya membawa sepeda motor miliknya.
Menurut Firmansyah bahwa pelakunya membawa sebuah parang yang menyuruhnya menghentikan laju kendaraannya. Ujung senjata tajam jenis parang yang membuat korban tak berdaya. Mereka terlihat tak main-main kalau tidak berhenti senjata tajam langsung diembaskan kepada korban.
Clingak-clinguk usai dirampok membuat Firmansyah kemudian menuju ke Mapolrestabes Semarang untuk membuat laporan dengan kejadian tersebut. Firmasyah hanya berharap pelakunya bias ditangkap danm bisa kendaraan ditemukan.
Hingga saat ini kasus perampokan tersebut masih dalam penyelidikan Sat Reskrim Polrestabes Semarang.
Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Djihartono mengatakan bahwa kejahatan dijalanan sudah agak berkurang sekali daripada kemarin-kemarin lalu bahwa kejahatan di jalanan agak meningkat. Dengan kejadian tersebut pihaknya masih dalam penyelidikan oleh petugas Polrestabes Semarang.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment