INDENPRES MEDIA ISTANA

Sunday, 18 October 2020

Kalah dari Joe Biden di Pilpres, Trump Mau Tinggalkan AS?.

Foto: Presiden Donald Trump dan calon presiden dari Partai Demokrat, mantan Wakil Presiden Joe Biden saat debat pertama calon presiden di Case Western University dan Cleveland Clinic, di Cleveland, Ohio.

Jakarta, ( INDENPERS-MEDIA )----Presiden Amerika Serikat Donald Trump menyebutkan dirinya akan meninggalkan AS jika kalah dari Joe Biden dalam pemilu bulan depan. Hal ini disampaikannya dalam pertemuan di Georgia pekan lalu.

"Bisakah Anda membayangkan jika saya kalah?" kata Trump, dilansir dari Business Insider, belum lama ini. "Aku tidak akan merasa begitu baik. Mungkin aku harus meninggalkan negara ini, entahlah."

Dia juga berkali-kali mengejek pencalonan yang dilakukan rivalnya ini dan menyebutkan akan sangat memalukan apabila kalah dari mantan wakil presiden.

Beberapa waktu lalu, The New York Times melaporkan dalam jajak pendapat Trump kalah suara dari Biden. Trump disebutkan juga kalah dalam hal dana kampanye.

Biden dilaporkan telah menggalang dana US$ 383 juga, sedang Trump hanya US$ 247 juta pada bulan lalu. Namun demikian, Trump menyebutkan dia tidak akan menggalang dana lagi.

"Saya bisa mengumpulkan lebih banyak uang," katanya. "Saya akan menjadi penggalang dana terbesar di dunia, tapi saya hanya tidak ingin melakukannya."

Dalam beberapa pekan terakhir, Trump mendapat kecaman tajam atas penangan pandemi Covid-19 di mana kasus infeksi terus meningkat secara tajam.

Selain itu, laporan dari The New York Times tentang pengembalian pajaknya, menunjukkan bahwa dia hanya membayar US$ 750 dalam bentuk pajak pada tahun 2016 dan 2017, serta segudang pertarungan hukum lainnya. ( RZ/WK )***

No comments:

Post a Comment