INDENPRES MEDIA ISTANA

Wednesday, 14 October 2020

Bisa Tatap Muka, Apa Benar Sekolah Mulai Dibuka Januari 2021?.

Jakarta, ( INDENPERS-MEDIA )----Banyak netizen yang bertanya di sosial media terkait pembukaan sekolah di awal 2021. Pertanyaan tersebut dilontarkan netizen ke Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim. Apa benar sekolah dibuka pada Januari 2021 sehingga tatap muka bisa berlangsung?

Koordinasi mengenai pembukaan sekolah sebenarnya adalah kewenangan Satgas Covid-19.

Satgas Penanganan Covid-19 sudah memperbolehkan daerah zona hijau untuk membuka sekolah dengan tatap muka, termasuk zona kuning.Namun Satgas meminta daerah dengan zona merah dan oranye dari risiko penularan Covid-19 tidak membuka kegiatan sekolah secara tatap muka.Kewenangan pembukaan sekolah ini berkoordinasi dengan pemerintah setempat.

"Untuk merah dan oranye, mohon agar tidak buka sekolah dahulu karena kita perlu belajar bersama-sama dari risiko yang lebih rendah untuk membuka aktivitas yang potensi penularannya cukup tinggi," kata Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Prof Wiku Adisasmito.

DKI Kapan?

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan sendiri belum mengizinkan sekolah untuk dibuka.

Kepala Dinas Pendidikan DKI Jakarta, Nahdiana dalam siaran persnya mengungkapkan rencana membuka sekolah belum ada selama PSBB transisi. "Pembelajaran belum dilakukan di sekolah. Sesuai dengan yang sudah diinformasikan bahwa ada sektor-sektor yang sudah dibuka kembali pada masa PSBB transisi, tapi sekolah tidak termasuk," katanya.

Sampai saat ini belum ada keputusan mengenai pembukaan sekolah. ( RZ/WK )***

No comments:

Post a Comment