INDENPRES MEDIA ISTANA

Monday, 14 September 2020

Soal Resesi, Jokowi: Kita Punya Waktu Sampai Akhir September.

Jakarta, ( INDENPERS-MEDIA )----Perekonomian Indonesia terancam mengalami resesi. Data-data terbaru telah menunjukkan, besar kemungkinan perekonomian domestik pada kuartal III-2020 akan kembali terkontraksi yang menandakan Indonesia masuk ke fase resesi.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) lantas menegaskan pemerintah masih memiliki waktu setidaknya sampai akhir September untuk mencegah perekonomian dalam negeri masuk ke jurang resesi.

"Terkait pemulihan ekonomi nasional, kita masih punya waktu sampai akhir September untuk meningkatkan daya ungkit kita," katanya saat memimpin rapat terbatas dengan topik Laporan Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional di Istana Merdeka, Jakarta, baru-baru ini.

Jokowi menjelaskan, pemerintah masih memiliki waktu utnuk meningkatkan konsumsi masyarakat sebagai tiang penyangga perekonomian, meskipun tidak selama yang diperkirakan.

"Meningkatkan daya beli masyarakat, meningkatkan konsumsi rumah tangga dalam kuartal ketiga ini," ujarnya.

Eks Gubernur DKI Jakarta itu lantas meminta seluruh jajarannya untuk mempercepat program bantuan kepada masyarakat. Baik itu yang berkaitan dengan bantuan sosial, maupun bantuan lainnya.

"Saya minta seluruh program insentif yang sifatnya cash transfer agar benar-benar diperhatikan, dipercepat," katanya.(RZ/WK )***

No comments:

Post a Comment