INDENPRES MEDIA ISTANA

Saturday 5 September 2015

Peristiwa Kebakaran Sebagian Besar Adalah Kelalaian Masyarakat.

Peristiwa kebakaran yang terjadi di Kota Semarang, beberapa waktu lalu belakangan semakin kerap terjadi. Selama bulan Agustus lalu, tercatat 48 kejadian kebakaran di Kota Semarang. Sementara kebakaran yang terjadi terhitung pada bulan Januari sampai Agustus 2015 sebanyak 191 kali. Jika dihitung dalam kurun waktu setahun pada tahun 2014 di Kota Semarang terjadi 267 kebakaran. Penyebab kebakaran tersebut beragam, sebagian besar karena kelalaian masyarakat. Ada pula penyebabnya karena listrik, membakar sampah, lupa mematikan kompor, dan lainnya. Berkait dengan keadaan itu, masyarakat kota Semarang lebih meningkatan kewaspadaan bahaya kebakaran, yang akhir-akhir ini semakin sering terjadi, lahan kosong di kota Semarang. Jangan membuang puntung rokok sembarangan dan memastikan api benar-benar sudah padam saat sedang membakar sampah. Dua faktor itu jadi pemicu, biasanya ilalang kering kena api sedikit saja sudah terbakar apalagi ditambah embusan angin.****

No comments:

Post a Comment