INDENPERS MEDIA ISTANA, DEPOK------------Presiden Joko Widodo (Jokowi) meninjau pelaksanaan vaksinasi COVID-19 massal di Rumah Sakit Universitas Indonesia (RSUI), Depok, Jawa Barat. Vaksinasi ini ditujukan untuk tenaga kesehatan, dosen dan tenaga pendidik, guru, lansia, pemadam kebakaran, pelayan publik, dan penyedia layanan transportasi.
Dilihat detikcom, Rabu (9/6/2021), Jokowi mengecek pelaksanaan vaksinasi COVID-19 ini didampingi Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin hingga Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil. Selain itu, Jokowi juga mengecek pelaksanaan vaksinasi drive thru para pengemudi ojek, baik roda dua maupun roda empat.
Jokowi berharap proses vaksinasi berjalan di seluruh provinsi Indonesia. Dia juga meminta provinsi-provinsi di seluruh Indonesia bergerak cepat melakukan proses vaksinasi untuk warganya.
"Kita harapkan terus proses vaksinasi ini tidak hanya berjalan di sini saja, tetapi di daerah-daerah lain, di provinsi-provinsi yang lain juga bergerak secara cepat," kata Jokowi melalui YouTube Sekretariat Presiden.
Jokowi mengatakan, hari ini sejumlah daerah juga melaksanakan vaksinasi COVID-19 massal. Sejumlah daerah itu di antaranya di Bandung, Jawa Barat dan Tangerang, Banten.
"Tadi saya sudah mendapatkan informasi dari menteri kesehatan, bahwa hari ini juga dilaksanakan di Bandung, kemudian juga di Tangerang yang jumlahnya massal, banyak," tuturnya.
Jokowi juga berharap target vaksinasi COVID-19 dapat tercapai. "Kita berharap pada bulan ini, bulan Juni, target untuk vaksinasi per hari 700.000 itu betul-betul bisa tercapai, sehingga di bulan Juli kita sudah masuk pada target vaksinasi per hari 1 juta," pungkas Jokowi.( RZ/WK)***
No comments:
Post a Comment