INDENPRES MEDIA ISTANA

Thursday, 24 June 2021

Covid RI Rekor Tembus 20 ribu, Ini Biang Kerok Versi Kemenkes.

INDENPERS MEDIA ISTANA, JAKARTA---------Kementerian Kesehatan (Kemenkes) melaporkan ada tambahan 20.574 kasus Covid-19 per hari ini, Kamis (24/6/2021). Ini merupakan rekor selama pandemi Covid-19.

"Teman-teman media, mungkin sudah bisa dilihat ya hari ini peningkatan kasus konfirmasi positif cukup signifikan naiknya. Ini semakin membuat kita untuk terus disiplin menjalankan protokol kesehatan," ujar Direktur Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Tular Vektor dan Zoonotik Direktorat Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Kementerian Kesehatan Siti Nadia Tarmizi dalam taklimat media.

Menurut dia, kenaikan kasus Covid-19 pascamomen lebaran ini dikarenakan adanya peningkatan mobilitas pada saat sebelum pengetatan mudik, pelarangan mudik, bahkan sesudah pelarangan mudik. Situasi memburuk lantaran protokol kesehatan yang sudah longgar.

"Serta kita ketahui juga dengan dua kondisi yang ada ditambah dengan adanya varian baru ini makin mempercepat laju penularan," kata Siti Nadia.

Lebih lanjut, dia bilang kalau belum terlambat menekan laju penularan. Caranya dengan membatasi pergerakan, mengurangi mobilitas, menghindari keramaian, menjalankan protokol kesehatan dan testing secara dini.

"Semakin dini kita mengetahui gejala ataupun sakit kita, maka kita bisa mengobati dan tentunya bisa mengurangi beban teman-teman di RS karena setiap penyakit yang secara dini kita temukan pasti akan mengurangi tingkat keparahannya," ujar Siti Nadia.

Dalam kesempatan itu, dia mengingatkan kepada semua masyarakat yang sudah mendapatkan jadwal untuk vaksinasi, termasuk para lansia, untuk segera mendapatkan vaksinasi.( RZ/ WK )*****

No comments:

Post a Comment