INDENPRES MEDIA ISTANA

Saturday, 2 October 2021

Pamer Canggihnya Arena PON XX, Jokowi Jangan Sampai Sepi.

INDENPERS MEDIA ISTANA, PAPUA-------------


Presiden Joko Widodo Sabtu (2/10/2021) meresmikan tujuh arena olahraga yang akan digunakan untuk Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di provinsi Papua.

Ketujuh arena tersebut adalah Istora Papua bangkit, Arena Kriket, Arena Akuatik, Area Panahan, Arena Hoki, Arena Dayung, sampai Arena Sepatu Roda.

Jokowi menyebut bahwa setiap arena itu dibangun dengan teknologi mutakhir yang memperhatikan aspek-aspek kelangsungan lingkungan hidup

"Berbagai venue ini menghadirkan berbagai inovasi serta kecanggihan konstruksi yang hemat energi dan ramah lingkungan," ujar Jokowi dalam sambutannya.

Lebih lanjut, Jokowi meminta agar pemerintah daerah di Papua mampu memanfaatkan venue ini sebagai lokasi pengembangan bibit unggul pemuda Papua saat nantinya acara PON berakhir. Ini juga nantinya membuat arena olahraga itu tetap terawat.

"Saya tidak ingin fasilitas yang dibangun ini jadi tempat yang sepi dan tidak terawat. Oleh sebab itu saya minta para gubernur, bupati, walikota, untuk menyiapkan management demi mengelola secara profesional agar venue ini bisa terpelihara."

"Manfaatkan venue ini untuk cari bibit unggul di Papua untuk semakin berprestasi di tingkat nasional dan dunia," tegasnya.(RZ/WK)****

No comments:

Post a Comment