INDENPRES MEDIA ISTANA

Sunday, 5 June 2022

Harga Tiket Candi Borobudur Rp 750 ribu, Pengelola Buka Suara. Ada Apa Ya.


INDENPERS MEDIA ISTANA, ---------;-Publik dihebohkan dengan kabar bahwa tiket masuk Candi Borobudur saat ini naik drastis jadi Rp 750.000. Wacana kenaikan harga tiket masuk ini diungkapkan langsung oleh Menko Kemaritiman dan Investasi, Luhut Binsar Pandjaitan.

Wacana ini diketahui datang dari kementerian yang memang mengurus konservasi Borobudur, yaitu Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud). Usulan ini datang dari Ditjen Kebudayaan.

InJourney sebagai holding pariwisata bentukan BUMN, salah satu anggota holding PT Taman Wisata Candi Borobudur, Prambanan dan Ratu Boko (TWC) yang menjadi pengelola langsung kawasan Borobudur buka suara terkait hal ini.

Direktur Utama PT Aviasi Pariwisata Indonesia (Persero) atau InJourney Dony Oskaria tidak menampik bahwa wacana yang disampaikan Luhut memang sedang dikaji oleh pihaknya.

Dia menjelaskan rencana bahwa "memahalkan" biaya untuk naik ke Candi Borobudur ini dilakukan dalam rangka menjaga keberlangsungan konservasi situs bersejarah. Hal itu dilakukan agar tidak merusak kondisi asli Candi Borobudur.

"Faktor konservasi menjadi fokus utama dengan mempertimbangkan carrying capacity sehingga tidak merusak kondisi Candi Borobudur. semua tentu atas masukan dan pertimbangan dari ahli khususnya Ditjen Kebudayaan Kementerian Pendidikan," jelas Dony, Minggu (5/6/2022).

Selain itu, kenaikan biaya untuk naik ke Candi Borobudur juga dilakukan untuk membatasi jumlah wisatawan yang dapat naik ke area candi. Wisatawan akan dibatasi jadi 1.200 orang per hari.

Meski begitu, Dony menegaskan kenaikan tarif yang dilakukan bukan untuk tiket masuk ke Kawasan Borobudur. Namun, akan ada biaya khusus untuk naik ke areal Candi Borobudur. Biaya itu lah yang disebut Luhut rencananya sebesar Rp 750.000 per orang.

"Untuk membatasi jumlah tersebut salah satu alternatifnya adalah menaikkan tarif untuk naik, tetapi bukan tarif untuk masuk ke Kawasan Borobudur, tarif masuk tetap seperti sekarang," ungkap Dony.

"Sekali lagi jangan keliru dengan tiket masuk Borobudur. Tiket masuk tetap, tetapi tiket naik ke Candi yang diubah dalam rangka membatasi," tegasnya.( RZ/WK/****


No comments:

Post a Comment